Wapres RI Perintahkan Bentuk DBOD Papua

Rabu, 11 Oktober 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Jayapura, Beritasumatera.com – Peraturan Presiden Nomor 86 Tahun 2021 tentang Desain Besar Olahraga Nasional (DBON) merupakan rencan induk yang berkelanjutan dalam lingkup olahraga pendidikan, olahraga rekreasi, olahraga prestasi, dan industri olahraga pada periode 2021-2045. Dalam rangka mendorong percepatan pembangunan di Papua, Wakil Presiden (Wapres) K. H. Ma’ruf Amin memerintahkan kepada agar dibentuk jajaran komite di daerah untuk mendukung sinkronisasi pemerintah pusat dan daerah melalui pembentukan Desain Besar Olahraga Daerah (DBOD).

“Saya kira komite daerahnya itu sudah harus dibentuk dan dibuat DBOD yang mengacu pada DBON, sehingga antara pusat dan daerah itu sinkron. Ini saya kira yang perlu,” ungkap Wapres saat melakukan dialog dengan Para Tokoh Olahraga Papua di Stadion Utama Papua Bangkit, Nolokla, Kec. Sentani Timur, Kabupaten Jayapura, Provinsi Papua, Rabu (11/10/2023).

“Kita sudah ada DBON dan untuk membangun prestasi, kita harapkan juga di daerah,” tambah Wapres.

Lebih lanjut, Wapres akan meminta para pemangku kepentingan dapat meningkatkan koordinasi guna mempererat jalinan kerja sama dalam menyikapi ragam persoalan olahraga di Papua.

“Saya minta itu nanti diolah oleh Kementerian (Pemuda dan Olahraga) maupun oleh Menko (Kementerian Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan) bahwa ada persoalan yang harus dihadapi. Dan kebetulan saya memang ditugaskan untuk mengoordinasikan,” jelas Wapres.

Di sisi lain, Wapres mengungkapkan apresiasinya atas pertemuan dengan jajaran tokoh olahraga ini sebab segala masukan dalam acara dialog dapat dijadikan acuan dalam mewujudkan Papua sebagai provinsi olahraga

“Saya senang hari ini mendapatkan laporan dan usulan sekaligus,” sebut Wapres.

“Pemerintah sudah bulat ingin menjadikan Papua sebagai provinsi olahraga,” imbuhnya.

Selanjutnya, Wapres menyampaikan harapannya agara di Papua dapat segera di bangun pusat pengembangan dan inovasi bidang keilmuan olahraga yang dapat menyokong kemajuan industri olahraga di Tanah Papua.

“Saya harap Papua akan bisa lebih cepat untuk dapat dibangun sport science ini, ikut memajukan,” harap Wapres.

Pada kesempatan ini, Wapres juga mendengarkan aspirasi dari Dekan Fakultas Ilmu Keolahragaan Universitas Cendrawasih Try Setyo Guntoro yang menyampaikan harapannya agar Provinsi Papua dapat dikukuhkan menjadi provinsi olahraga untuk semakin meningkatkan pengembangan dan keunggulan di bidang olahraga.

“Mohon kalau bisa dasar hukum Provinsi Papua sebagai provinsi olahraga dapat sesegera mungkin diwujudkan. Kenapa ini kami sampaikan? Karena ini akan menjadi modal lanjutan yang sangat berharga pasca PON XX bagi Papua untuk membangun dan mengembangkan diri menjadi lebih unggul dan tangguh di bidang olahraga,” jelasnya.

“Fasilitas olahraga yang ada di Papua ini perlu dimanfaatkan dan digunakan optimal agar mendukung status sebagai provinsi olahraga. Dengan adanya dasar hukum yang formal, maka status sebagai provinsi olahraga akan semakin jelas arahnya,” imbuh Try Setyo.

Hadir pada kesempatan tersebut di antaranya Ketua KONI Papua Kenius Kogoya, Ketua National Paralympic Committee (NPC) Papua Jaya Kusuma, Sekretaris Umum (Komite Olahraga Rekreasi Masyarakat Indonesia (KORMI) Papua Simson Rumbiak, Ketua Komisi V DPRP Jack Komboy, serta para perwakilan atlet asal Papua.

Sementara Wapres didampingi oleh Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin, Wakil Menteri Dalam Negeri John Wempi Wetipo, Pj. Gubernur Papua M. Ridwan Rumasukun, Kepala Sekretariat Wapres Ahmad Erani Yustika, Deputi Bidang Dukungan Kebijakan Pemerintahan dan Wawasan Kebangsaan Velix Wanggai, Deputi Bidang Administrasi Sapto Harjono Wahjoe Sedjati, Staf Khusus Wapres Bidang Reformasi dan Birokrasi Mohamad Nasir, Staf Khusus Wapres Bidang Komunikasi dan Informasi Masduki Baidlowi, Staf Khusus Wapres Bidang Umum Masykuri Abdillah, Staf Khusus Wapres Bidang Politik dan Hubungan Kelembagaan Robikin Emhas, Staf Khusus Wapres Zumrotul Mukaffa, serta Tim Ahli Wapres Farhat Brachma dan Johan Tedja Surya. (DAS – rls)

Berita Terkait

Hadiri Buka Puasa Bersama BPP HIPMI, Wapres RI Tekankan Pentingnya Hilirisasi Untuk Serap Tenaga Kerja
Dorong Pertumbuhan Ekonomi Inklusif, Wapres RI Minta Pengusaha Kembangkan Industri Padat Karya Dan Hilirisasi
Kunjungi SMAN 66 Jakarta, Wapres RI Tekankan Pentingnya Siswa Beradaptasi Dengan AI
Wapres RI Pastikan Salat Idulfitri 1446 Hijriah Di Jakarta
Tinjau Lokasi Bencana Banjir di Sukabumi, Wapres RI Tekankan Pemulihan Infrastruktur dan Relokasi Warga
Tinjau Proyek Jalan Tol Rangkasbitung-Cileles, Wapres RI Pastikan Pembangunan Infrastruktur Berjalan Optimal
Tinjau Pembangunan Universitas Syekh Nawawi Banten, Wapres RI Pastikan Peningkatan Akses Pendidikan Bagi Masyarakat
Terima Komunitas Anak Muda Pecinta AI, Wapres RI Dorong Inovasi dan Pemanfaatan Teknologi untuk Kemajuan Bangsa

Berita Terkait

Senin, 17 Maret 2025 - 20:19 WIB

Hadiri Buka Puasa Bersama BPP HIPMI, Wapres RI Tekankan Pentingnya Hilirisasi Untuk Serap Tenaga Kerja

Jumat, 14 Maret 2025 - 23:09 WIB

Dorong Pertumbuhan Ekonomi Inklusif, Wapres RI Minta Pengusaha Kembangkan Industri Padat Karya Dan Hilirisasi

Rabu, 12 Maret 2025 - 20:11 WIB

Kunjungi SMAN 66 Jakarta, Wapres RI Tekankan Pentingnya Siswa Beradaptasi Dengan AI

Rabu, 12 Maret 2025 - 17:06 WIB

Wapres RI Pastikan Salat Idulfitri 1446 Hijriah Di Jakarta

Sabtu, 8 Maret 2025 - 17:33 WIB

Tinjau Lokasi Bencana Banjir di Sukabumi, Wapres RI Tekankan Pemulihan Infrastruktur dan Relokasi Warga

Kamis, 6 Maret 2025 - 16:54 WIB

Tinjau Proyek Jalan Tol Rangkasbitung-Cileles, Wapres RI Pastikan Pembangunan Infrastruktur Berjalan Optimal

Kamis, 6 Maret 2025 - 16:36 WIB

Tinjau Pembangunan Universitas Syekh Nawawi Banten, Wapres RI Pastikan Peningkatan Akses Pendidikan Bagi Masyarakat

Jumat, 28 Februari 2025 - 18:00 WIB

Terima Komunitas Anak Muda Pecinta AI, Wapres RI Dorong Inovasi dan Pemanfaatan Teknologi untuk Kemajuan Bangsa

Berita Terbaru

Aceh

Muzakir Manaf Tunjuk M Nasir Sebagai Plt Sekda Aceh

Senin, 17 Mar 2025 - 17:29 WIB