Jangan Sampai Gak Kebagian! Ada 680 Ribu Rice Cooker Gratis dari Pemerintah

Jumat, 3 Februari 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pemerintah melalui Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) berencana membagikan 680 ribu penanak nasi atau rice cooker gratis kepada masyarakat di tahun ini.

Menteri ESDM Arifin Tasrif mengatakan rencana ini masih dibahas di internal pemerintah untuk detail total anggarannya. Kendati demikian, ini sudah masuk dalam program prioritas 2023.

“Penanak nasi listrik sebanyak 680 ribu unit ini masih dalam pembahasan dengan lintas terkait,” kata Arifin dalam rapat kerja dengan Komisi VII DPR RI, Kamis (2/2).

Subkoordinator Fasilitasi Hubungan Komersial Usaha Ketenagalistrikan, Direktorat Pembinaan Pengusahaan Ketenagalistrikan, Kementerian ESDM Edy Pratiknyo pada November 2022 lalu mengatakan pemerintah tengah membahas kebijakan tersebut.

“Ini baru pembahasan belum sampai di publish bantuan e-cooking atau penanak nasi listrik,” ujar Edy dalam acara Forum Diskusi Publik, Jumat (25/11) lalu.

Adapun tujuan dari program pembagian rice cooker ini adalah mendukung pemanfaatan energi bersih, meningkatkan konsumsi listrik per kapita, serta penghematan biaya memasak bagi masyarakat.

Edy menyebut bantuan penanak nasi listrik (BPNL) tersebut akan disalurkan ke seluruh Indonesia melalui APBN Kementerian ESDM 2023.

Dalam paparannya, Ia menjelaskan program rice cooker ini tidak diperlukan penambahan daya dan nilai paket program ini sebesar Rp500 ribu per keluarga penerima manfaat (KPM). Daftar masyarakat yang menerima bantuan ini nantinya mengacu data dari Kementerian Sosial (Kemensos).

“Terkait bantuan program penanak nasi, di mana rencana sebanyak 680 ribu unit penanak nasi yang disalurkan ke masyarakat, yang KPM tadi, kelompok penerima manfaat. Tentunya acuannya ke data dari Kementerian Sosial,” tambahnya.(red)






Berita Terkait

OPPO Find N5 Akan Diluncurkan Secara Global, Menandai Dimulainya Era dan Level Baru Smartphone Foldable di Dunia!
Proyek Lumut Balai Unit-2 Siap Tambahkan Kapasitas 55 MW Menuju Target 1 GW PT Pertamina Geothermal Energy Tbk
Bagian dari Implementasi ESG, Telkom Salurkan Bantuan Sanitasi Air Bersih ke 232 Lokasi di Seluruh Indonesia
Samsung Ungkap Rahasia di Balik Inovasi UX, Keamanan, dan AI di Galaxy: “Kami Mendengar untuk Menyempurnakan Setiap Detail”
Kereta Ekonomi PSO KAI, Moda Transportasi Hemat yang Merakyat
Peduli Bencana, ASDP Salurkan 750 Paket Bantuan untuk Korban Banjir di Lampung
Tingkatkan Akses Kemoterapi yang Nyaman dan Efisien, IHC RS Pusat Pertamina Luncurkan Layanan One Day Care Chemotherapy
BigSocial Beri Solusi Digital Berbasis AI Untuk Pengembangan Bisnis

Berita Terkait

Selasa, 11 Februari 2025 - 19:28 WIB

OPPO Find N5 Akan Diluncurkan Secara Global, Menandai Dimulainya Era dan Level Baru Smartphone Foldable di Dunia!

Selasa, 11 Februari 2025 - 18:23 WIB

Proyek Lumut Balai Unit-2 Siap Tambahkan Kapasitas 55 MW Menuju Target 1 GW PT Pertamina Geothermal Energy Tbk

Selasa, 11 Februari 2025 - 17:12 WIB

Bagian dari Implementasi ESG, Telkom Salurkan Bantuan Sanitasi Air Bersih ke 232 Lokasi di Seluruh Indonesia

Selasa, 11 Februari 2025 - 15:30 WIB

Samsung Ungkap Rahasia di Balik Inovasi UX, Keamanan, dan AI di Galaxy: “Kami Mendengar untuk Menyempurnakan Setiap Detail”

Selasa, 11 Februari 2025 - 15:00 WIB

Kereta Ekonomi PSO KAI, Moda Transportasi Hemat yang Merakyat

Selasa, 11 Februari 2025 - 13:53 WIB

Peduli Bencana, ASDP Salurkan 750 Paket Bantuan untuk Korban Banjir di Lampung

Selasa, 11 Februari 2025 - 13:40 WIB

Tingkatkan Akses Kemoterapi yang Nyaman dan Efisien, IHC RS Pusat Pertamina Luncurkan Layanan One Day Care Chemotherapy

Selasa, 11 Februari 2025 - 13:09 WIB

BigSocial Beri Solusi Digital Berbasis AI Untuk Pengembangan Bisnis

Berita Terbaru