Besuk Korban Penembakan di PT Agricinal, Gubernur Rohidin Minta Aparat Memberikan Perlindungan dan Keamanan Masyarakat

Senin, 15 Juli 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Published by APS on

// Jaga Kondusifitas Investasi di Daerah

Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah meminta kepada aparat untuk memberikan perlindungan dan rasa keamanan kepada masyarakat dalam rangka menjaga kondusifitas investasi daerah.

Hal ini disampaikan Gubernur Rohidin usai membesuk korban insiden penembakan di PT Agricinal yang saat ini sedang dirawat di Rumah Sakit Bhayangkara, Senin (15/7).

“Saya minta semua pihak untuk meredam situasi ini. Saya telah menghubungi Kapolres setempat, Pak Lambe, dan pihak PT Agricinal agar segera mencari solusi di tingkat kabupaten,” kata Gubernur Rohidin didampingi Sekretaris Daerah Provinsi Bengkulu, Isnan Fajri RS Bhayangkara Kota Bengkulu.

“Jika sudah ada regulasi tentang HGU, itu harus diimplementasikan dan dipatuhi,” tambahnya.

“Saya juga meminta pendampingan dari penasehat hukum masyarakat untuk melindungi hak-hak mereka. Selain itu, kita juga harus menjaga kondusifitas investasi di daerah,” tambahnya lagi.

Besukan yang dilakukan Gubernur Rohidin ini merupakan bentuk rasa kepedulian yang tinggi terhadap masyarakat yang terkena musibah. Terlebih hal tersebut merupakan insiden penembakan dan memakan korban luka.

Korban insiden penembakan, Limsat Susanto alias Muhar (35), warga Desa Talang Arah Putri Hijau, Bengkulu Utara, saat ini masih terbaring lemas saat dikunjungi oleh Gubernur Rohidin.

Keluarga korban, Eka Septo, mengapresiasi peran Gubernur Rohidin dalam menangani kasus di PT Agricinal dan meminta Aparat Penegak Hukum untuk terus melindungi masyarakat.

“Kami dari keluarga sekaligus penasehat hukum meminta agar permasalahan ini tidak berlarut-larut. Kami mengapresiasi langkah dan arahan Pak Gubernur yang responsif terhadap masalah ini. Kami berharap kejadian ini menjadi yang terakhir dan tidak terulang lagi,” ucap Eka.

Di lokasi yang sama, Wakil Kepala Rumah Sakit Bhayangkara Tingkat III Bengkulu, dr. Debby, mengatakan bahwa kondisi korban penembakan sudah mulai membaik dan bisa berjalan seperti biasa.

“Rencananya hari ini korban sudah bisa pulang, tetapi kondisinya tetap akan kami pantau,” tutupnya.

[Tedy & Dona]

Berita Terkait

OPPO Find N5 Akan Diluncurkan Secara Global, Menandai Dimulainya Era dan Level Baru Smartphone Foldable di Dunia!
Proyek Lumut Balai Unit-2 Siap Tambahkan Kapasitas 55 MW Menuju Target 1 GW PT Pertamina Geothermal Energy Tbk
Bagian dari Implementasi ESG, Telkom Salurkan Bantuan Sanitasi Air Bersih ke 232 Lokasi di Seluruh Indonesia
Samsung Ungkap Rahasia di Balik Inovasi UX, Keamanan, dan AI di Galaxy: “Kami Mendengar untuk Menyempurnakan Setiap Detail”
Kereta Ekonomi PSO KAI, Moda Transportasi Hemat yang Merakyat
Peduli Bencana, ASDP Salurkan 750 Paket Bantuan untuk Korban Banjir di Lampung
Tingkatkan Akses Kemoterapi yang Nyaman dan Efisien, IHC RS Pusat Pertamina Luncurkan Layanan One Day Care Chemotherapy
BigSocial Beri Solusi Digital Berbasis AI Untuk Pengembangan Bisnis

Berita Terkait

Selasa, 11 Februari 2025 - 19:28 WIB

OPPO Find N5 Akan Diluncurkan Secara Global, Menandai Dimulainya Era dan Level Baru Smartphone Foldable di Dunia!

Selasa, 11 Februari 2025 - 18:23 WIB

Proyek Lumut Balai Unit-2 Siap Tambahkan Kapasitas 55 MW Menuju Target 1 GW PT Pertamina Geothermal Energy Tbk

Selasa, 11 Februari 2025 - 17:12 WIB

Bagian dari Implementasi ESG, Telkom Salurkan Bantuan Sanitasi Air Bersih ke 232 Lokasi di Seluruh Indonesia

Selasa, 11 Februari 2025 - 15:30 WIB

Samsung Ungkap Rahasia di Balik Inovasi UX, Keamanan, dan AI di Galaxy: “Kami Mendengar untuk Menyempurnakan Setiap Detail”

Selasa, 11 Februari 2025 - 15:00 WIB

Kereta Ekonomi PSO KAI, Moda Transportasi Hemat yang Merakyat

Selasa, 11 Februari 2025 - 13:53 WIB

Peduli Bencana, ASDP Salurkan 750 Paket Bantuan untuk Korban Banjir di Lampung

Selasa, 11 Februari 2025 - 13:40 WIB

Tingkatkan Akses Kemoterapi yang Nyaman dan Efisien, IHC RS Pusat Pertamina Luncurkan Layanan One Day Care Chemotherapy

Selasa, 11 Februari 2025 - 13:09 WIB

BigSocial Beri Solusi Digital Berbasis AI Untuk Pengembangan Bisnis

Berita Terbaru