Notice: Function _load_textdomain_just_in_time was called incorrectly. Translation loading for the wordpress-seo domain was triggered too early. This is usually an indicator for some code in the plugin or theme running too early. Translations should be loaded at the init action or later. Please see Debugging in WordPress for more information. (This message was added in version 6.7.0.) in /home/u5358723/public_html/beritasumatera/wp-includes/functions.php on line 6114
IAF 2024 : Pertamina Buka Peluang Kolaborasi Pengembangan Energi di Afrika | Beritasumatera.com

IAF 2024 : Pertamina Buka Peluang Kolaborasi Pengembangan Energi di Afrika

Selasa, 3 September 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Nusa Dua, 3 September 2024 – Negara-negara di Benua Afrika, bersama dengan Indonesia, memiliki ragam sumber daya mineral yang potensial. Peluang untuk berkolaborasi secara nyata, diantara kedua belah pihak pun terbuka lebar.

Hal tersebut disampaikan Direktur Utama Pertamina, Nicke Widyawati pada sesi diskusi bertema “Energy Effective Implementation of Energy Diversification” yang dilaksanakan pada hari kedua perhelatan Indonesia Africa Forum (IAF) 2024 di Nusa Dua, Bali, Selasa 3 September 2024.

Mengusung semangat “Bandung Spirit”, Indonesia melalui Pertamina, akan berkolaborasi dan mendukung Afrika, dalam rangka meningkatkan posisi kedua belah pihak sebagai “Emerging Market”, khususnya di bidang energi.

“Potensi kerjasama antara Indonesia dan Afrika di sektor energi sangat luas. Dengan memanfaatkan kekuatan dan sumber daya masing-masing, Indonesia dan Afrika diharapkan dapat membangun kerangka kerja sama energi yang kuat untuk memenuhi kebutuhan energi kedua belah pihak yang terus meningkat dan berkontribusi terhadap tujuan keberlanjutan global,” ungkap Nicke.

Lebih lanjut Nicke menjelaskan, bahwa Pertamina telah melakukan ekspansi di Afrika sejak tahun 2013, atau sebelas tahun yang lalu. Dari sisi bisnis hulu migas Pertamina telah memiliki rekam jejak di beberapa negara Afrika yaitu Algeria, Gabon, Nigeria, Angola, Namibia dan Tanzania. 

Sedangkan dari bisnis perkapalan Pertamina telah memiliki 3 leading port di Algeria, Nigeria dan Angola yang mencakup rute Mesir, Algeria, Nigeria, Afrika Selatan, Tanzania, Djibouti dan Gibraltar.

“Saat ini Pertamina sedang mengejar ekspansi bisnis di Kenya guna mengembangkan blok panas bumi. Kami kembangkan dari hulu ke hilir, dimulai dari pengeboran hingga pembangkit listrik tenaga panas bumi. Tak hanya itu, di Afrika Selatan Pertamina dengan kompetensi yang dimiliki juga menawarkan solusi energi terbarukan, melalui project gas to power. Intinya Pertamina selalu membuka kesempatan berkolaborasi melalui ekosistem terintegrasi dari hulu ke hilir”, pungkas Nicke.

Dalam kolaborasi yang telah berjalan selama ini, Nicke juga memberikan apresiasi atas dukungan yang sangat baik dari pihak pemerintah Indonesia maupun Afrika. Selain itu menurutnya, Saat ini di Afrika, Pertamina terus mengupayakan pencarian blok-blok potensial baru.

“Afrika dan Indonesia memiliki sumber daya mineral yang sangat besar, sehingga masih banyak peluang untuk berkolaborasi untuk meningkatkan perekonomian negara sekaligus membuka lapangan kerja,” tutup Nicke.

Pertamina sebagai perusahaan pemimpin di bidang transisi energi, berkomitmen dalam mendukung target Net Zero Emission 2060 dengan terus mendorong program-program yang berdampak langsung pada capaian Sustainable Development Goals (SDGs). Seluruh upaya tersebut sejalan dengan penerapan Environmental, Social & Governance (ESG) di seluruh lini bisnis dan operasi Pertamina.**

Berita Terkait

Join Keseruan Kolaborasi Nusantara x Hangul Dengan Galaxy Wrap Galaxy Foldable
Telkom Innovillage 2024 Berhasil Ajak 2.815 Mahasiswa dari 136 Kampus
Rahasia Creator Bangun Personal Branding Pakai Galaxy S24 FE
Indonesia AirAsia Raih Peringkat Tinggi untuk Ketepatan Waktu di Asia Tenggara
HP 2 Jutaan Terbaru, Samsung Galaxy A16 Dipakai Streaming Pasti Puas
Jelang Libur Nataru, ASDP Resmi Terapkan Tiket Online Penyeberangan di Aceh
Pastikan Pilkada Aman dan Lancar, Pemprov Bengkulu dan Forkopimda Tinjau TPS
Peringatan Hari Ikan Nasional, Plt Gubernur Rosjonsyah Ingatkan Pentingnya Konsumsi Ikan bagi Kesehatan

Berita Terkait

Jumat, 29 November 2024 - 16:01 WIB

Join Keseruan Kolaborasi Nusantara x Hangul Dengan Galaxy Wrap Galaxy Foldable

Jumat, 29 November 2024 - 14:42 WIB

Telkom Innovillage 2024 Berhasil Ajak 2.815 Mahasiswa dari 136 Kampus

Jumat, 29 November 2024 - 11:56 WIB

Rahasia Creator Bangun Personal Branding Pakai Galaxy S24 FE

Jumat, 29 November 2024 - 10:52 WIB

Indonesia AirAsia Raih Peringkat Tinggi untuk Ketepatan Waktu di Asia Tenggara

Kamis, 28 November 2024 - 11:15 WIB

HP 2 Jutaan Terbaru, Samsung Galaxy A16 Dipakai Streaming Pasti Puas

Rabu, 27 November 2024 - 13:40 WIB

Jelang Libur Nataru, ASDP Resmi Terapkan Tiket Online Penyeberangan di Aceh

Rabu, 27 November 2024 - 10:55 WIB

Pastikan Pilkada Aman dan Lancar, Pemprov Bengkulu dan Forkopimda Tinjau TPS

Selasa, 26 November 2024 - 09:02 WIB

Peringatan Hari Ikan Nasional, Plt Gubernur Rosjonsyah Ingatkan Pentingnya Konsumsi Ikan bagi Kesehatan

Berita Terbaru