Notice: Function _load_textdomain_just_in_time was called incorrectly. Translation loading for the wordpress-seo domain was triggered too early. This is usually an indicator for some code in the plugin or theme running too early. Translations should be loaded at the init action or later. Please see Debugging in WordPress for more information. (This message was added in version 6.7.0.) in /home/u5358723/public_html/beritasumatera/wp-includes/functions.php on line 6114
Lewat PMN, PLN Berhasil Terangi Dua Dusun Terpencil Di Kepulauan Riau | Beritasumatera.com

Lewat PMN, PLN Berhasil Terangi Dua Dusun Terpencil Di Kepulauan Riau

Kamis, 1 Juni 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Karimun, 01 Juni 2023 – PT PLN (Persero) berhasil mengalirkan listrik bagi 52 kepala keluarga (KK) di Dusun Parit Syukur dan Dusun IV Sawang Pulau Kundur, Kabupaten Karimun, Kepulauan Riau. Kehadiran listrik 24 jam di dua dusun tersebut merupakan bukti kehadiran negara melalui Penyertaan Modal Negara (PMN) yang disalurkan melalui PLN guna mewujudkan energi berkeadilan.

Hadirnya listrik 24 jam ini pun disambut suka cita warga. Tri Wibowo, salah seorang warga tak dapat menyembunyikan kebahagiaannya setelah listrik menyala selama 24 jam penuh di dusunnya. Menurutnya, selama ini warga Dusun IV Sawang hanya bisa menikmati penerangan yang terbatas.

“Pembangunan jaringan listrik ini sangat bermanfaat bagi kami karena sudah lama dinantikan. Alhamdulilah, listrik PLN hadir, nyalanya 24 jam dan biayanya juga jauh lebih murah jika dibandingkan menggunakan genset. Kami siap bekerja sama untuk menjaga aset dan jaringan listrik yang sudah dibangun,” ujar Tri.

Gubernur Kepulauan Riau Ansar Ahmad mengapresiasi langkah PLN yang terus meningkatkan rasio elektrifikasi di Kepulauan Riau. Ansar menegaskan komitmen Pemerintahnya terus bersinergi dengan PLN dalam menyediakan akses kelistrikan kepada masyarakat.

“Hal ini sejalan dengan program strategis kami yaitu “Kepri Terang”, pekerjaan ini bukan hal yang mudah, karena kita harus melistriki dusun hingga ke pulau-pulau terpencil namun kita semua terus berupaya program Kepri Terang segera terwujud. Kami menyampaikan apresiasi kepada PLN atas segala upaya yang telah dilakukan dalam menghadirkan listrik 24 jam di wilayah Provinsi Kepri,” ujar Ansar.

General Manager PLN Unit Induk Distribusi (UID) Riau dan Kepulauan Riau, Agung Murdifi mengatakan, kondisi geografis serta lokasi dua dusun yang terpencil juga tidak menyurutkan PLN menyelesaikan pembangunan infrastruktur kelistrikan bagi masyarakat di wilayah tersebut.

Untuk menghadirkan listrik bagi warga Dusun Parit Syukur dan Dusun IV Sawang, PLN merampungkan pembangunan jaringan tegangan menengah sepanjang 1,12 kilometer sirkuit (kms) dan jaringan tegangan rendah 4,16 kms.

“Dusun Parit Syukur dan Dusun IV Sawang ini lokasinya cukup terpencil dan terisolir. Berjarak sekitar 20 km dari Tanjung Batu, kami harus melakukan mobilisasi material melalui jalur laut, akses jalan yang dapat dilalui harus melewati perkebunan, ini menjadi tantangan tersendiri dalam membangun infrastruktur kelistrikan,” ujar Agung.

Agung berharap kehadiran listrik dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Dia juga mengimbau agar warga dapat ikut berperan aktif dalam menjaga aset PLN secara bersama-sama demi terjaganya suplai listrik yang andal dan berkualitas ke dua dusun tersebut.

“Hampir 78 tahun penantian warga Dusun Parit Syukur dan Dusun IV Sawang Pulau Kundur untuk mendapatkan akses listrik 24 jam telah bersama-sama kita wujudkan hari ini. Inilah bentuk nyata kehadiran negara bersama PLN agar masyarakat bisa lebih produktif, sehingga perekonomian di Kepulauan Riau ini semakin meningkat,” pungkas Agung.

Sekilas Tentang PLN
PT PLN (Persero) adalah BUMN kelistrikan yang terus berkomitmen dan berinovasi menjalankan misi besar menerangi dan menggerakkan negeri. Memiliki visi menjadi perusahaan listrik terkemuka se-Asia Tenggara, PLN bergerak menjadi pilihan nomor 1 pelanggan untuk Solusi Energi. PLN mengusung agenda Transformasi dengan aspirasi Green, Lean, Innovative, dan Customer Focused demi menghadirkan listrik untuk Kehidupan yang Lebih Baik. PLN dapat dihubungi melalui aplikasi PLN Mobile yang tersedia di PlayStore atau AppStore.

Berita Terkait

Join Keseruan Kolaborasi Nusantara x Hangul Dengan Galaxy Wrap Galaxy Foldable
Telkom Innovillage 2024 Berhasil Ajak 2.815 Mahasiswa dari 136 Kampus
Rahasia Creator Bangun Personal Branding Pakai Galaxy S24 FE
Indonesia AirAsia Raih Peringkat Tinggi untuk Ketepatan Waktu di Asia Tenggara
HP 2 Jutaan Terbaru, Samsung Galaxy A16 Dipakai Streaming Pasti Puas
Jelang Libur Nataru, ASDP Resmi Terapkan Tiket Online Penyeberangan di Aceh
Pastikan Pilkada Aman dan Lancar, Pemprov Bengkulu dan Forkopimda Tinjau TPS
Peringatan Hari Ikan Nasional, Plt Gubernur Rosjonsyah Ingatkan Pentingnya Konsumsi Ikan bagi Kesehatan

Berita Terkait

Jumat, 29 November 2024 - 16:01 WIB

Join Keseruan Kolaborasi Nusantara x Hangul Dengan Galaxy Wrap Galaxy Foldable

Jumat, 29 November 2024 - 14:42 WIB

Telkom Innovillage 2024 Berhasil Ajak 2.815 Mahasiswa dari 136 Kampus

Jumat, 29 November 2024 - 11:56 WIB

Rahasia Creator Bangun Personal Branding Pakai Galaxy S24 FE

Jumat, 29 November 2024 - 10:52 WIB

Indonesia AirAsia Raih Peringkat Tinggi untuk Ketepatan Waktu di Asia Tenggara

Kamis, 28 November 2024 - 11:15 WIB

HP 2 Jutaan Terbaru, Samsung Galaxy A16 Dipakai Streaming Pasti Puas

Rabu, 27 November 2024 - 13:40 WIB

Jelang Libur Nataru, ASDP Resmi Terapkan Tiket Online Penyeberangan di Aceh

Rabu, 27 November 2024 - 10:55 WIB

Pastikan Pilkada Aman dan Lancar, Pemprov Bengkulu dan Forkopimda Tinjau TPS

Selasa, 26 November 2024 - 09:02 WIB

Peringatan Hari Ikan Nasional, Plt Gubernur Rosjonsyah Ingatkan Pentingnya Konsumsi Ikan bagi Kesehatan

Berita Terbaru