Presiden Prabowo Saksikan Defile Pasukan di Akmil Magelang

Kamis, 27 Februari 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Usai memimpin Upacara Parade Senja dan Penurunan Bendera Sang Merah Putih, Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto menyaksikan defile pasukan di Akademi Militer (Akmil) Magelang, Jawa Tengah, pada Kamis, 27 Februari 2025. Defile ini menampilkan kekompakan dan kedisiplinan para taruna dari berbagai matra, sekaligus mempertegas sinergi antara TNI-Polri serta unsur pertahanan negara.

Setelah upacara selesai, pasukan defile bersiap di jalur parade. Penampilan pertama dalam rangkaian ini adalah drumben Genderang Suling Canka Lokananta (GSCL) Akademi Militer, yang dikenal sebagai ikon kebanggaan Akmil. Dengan irama yang menghentak, GSCL menyajikan atraksi yang memukau, menambah semangat dan kebanggaan seluruh peserta upacara.

Usai penampilan GSCL, Presiden Prabowo kembali ke Mimbar Upacara untuk menerima defile. Komandan Defile kemudian melaporkan kesiapan pasukan sebelum prosesi dimulai.

Defile pasukan diawali dengan langkah perlahan, kemudian berlanjut ke defile pasukan langkah TNI yang terdiri dari berbagai elemen taruna. Diantaranya adalah Pleton Kuda Taruna Akmil, Kelompok Pembawa Lambang-Lambang Kesatuan, Kompi Taruni, Batalyon Taruna Akmil, Batalyon Taruna Gabungan, serta Dua Batalyon Taruna Gabungan.

Sorak-sorai semangat terdengar dari para peserta yang menyaksikan defile ini. Presiden Prabowo juga tampak mengamati jalannya defile, sambil sesekali memberikan tepuk tangan sebagai bentuk penghargaan terhadap semangat para taruna.

Setelah seluruh pasukan selesai melaksanakan defile, Komandan Defile kembali memberikan laporan kepada Presiden Prabowo. Dengan langkah tegap dan penuh wibawa, para taruna mengakhiri prosesi defile dengan penuh disiplin.

Sebelum meninggalkan tempat upacara, Presiden Prabowo menerima laporan dari Perwira Upacara, menandai berakhirnya rangkaian acara di Akmil Magelang. Momen ini menjadi bukti nyata bahwa semangat kepemimpinan, kedisiplinan, dan kebersamaan antara elemen pertahanan dan keamanan negara tetap terjaga dengan kokoh.

Upacara dan defile pasukan ini tidak hanya menjadi simbol kebanggaan bagi TNI-Polri, tetapi juga menjadi pengingat bahwa generasi penerus pertahanan negara terus dipersiapkan dengan matang demi menjaga kedaulatan Indonesia.

Turut hadir menyaksikan defile pasukan ini adalah Presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono, Presiden ke-7 RI Joko Widodo, Ketua MPR Ahmad Muzani, Ketua DPR Puan Maharani, Ketua DPD Sultan Bachtiar Najamudin, Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo, para Menteri Kabinet Merah Putih, dan para kepala daerah serta wakil kepala daerah seluruh Indonesia.

Berita Terkait

Hari Buruh di Bengkulu: Pemerintah Hadirkan Aksi Nyata Lewat Program “Bantu Rakyat”
Wagub Mian Paparkan Masalah Pendangkalan Alur Pulau Baai ke Komisi II DPR RI : Ekonomi Bengkulu Tersendat, Pelindo Tak Serius Tangani Pendangkalan Alur
Dorong Kesejahteraan Pesantren, Wapres RI Tekankan Pentingnya Sinergi HEBITREN-Pemerintah
Hasan Nasbi Mundur dari Kepala Komunikasi Kepresidenan
7 Pejabat Pemprov Resmi Dilantik, Wagub Mian Ajak Satukan Visi – Misi
Helmi Hasan Pimpin RUPS Luar Biasa Bank Bengkulu, Calon Pimpinan Bank Bengkulu Diajukan ke OJK
M. Saleh Kembali Pimpin IKJPP, Komitmen Bangun Bumi Merah Putih
Home Coming Dies Natalis Universitas Bengkulu: Momentum Alumni Majukan Kampus dan Desa

Berita Terkait

Kamis, 1 Mei 2025 - 08:25 WIB

Hari Buruh di Bengkulu: Pemerintah Hadirkan Aksi Nyata Lewat Program “Bantu Rakyat”

Rabu, 30 April 2025 - 08:20 WIB

Wagub Mian Paparkan Masalah Pendangkalan Alur Pulau Baai ke Komisi II DPR RI : Ekonomi Bengkulu Tersendat, Pelindo Tak Serius Tangani Pendangkalan Alur

Selasa, 29 April 2025 - 21:01 WIB

Dorong Kesejahteraan Pesantren, Wapres RI Tekankan Pentingnya Sinergi HEBITREN-Pemerintah

Selasa, 29 April 2025 - 15:48 WIB

Hasan Nasbi Mundur dari Kepala Komunikasi Kepresidenan

Selasa, 29 April 2025 - 08:35 WIB

7 Pejabat Pemprov Resmi Dilantik, Wagub Mian Ajak Satukan Visi – Misi

Senin, 28 April 2025 - 09:13 WIB

Helmi Hasan Pimpin RUPS Luar Biasa Bank Bengkulu, Calon Pimpinan Bank Bengkulu Diajukan ke OJK

Minggu, 27 April 2025 - 09:12 WIB

M. Saleh Kembali Pimpin IKJPP, Komitmen Bangun Bumi Merah Putih

Sabtu, 26 April 2025 - 09:44 WIB

Home Coming Dies Natalis Universitas Bengkulu: Momentum Alumni Majukan Kampus dan Desa

Berita Terbaru