Sekda Isnan: PKK Mitra Strategis Pemprov Bengkulu dalam Mensejahterakan Masyarakat

Selasa, 11 Juni 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Sekda Provinsi Bengkulu Isnan Fajri hadir dan membuka Peringatan Hari Kesatuan Gerak (HKG) Pemberdayaan dan Kesejahtreraan Keluarga (PKK) ke-52 tingkat Provinsi Bengkulu Tahun 2024, di ballroom salah satu hotel di kawasan Sawah Lebar Kota Bengkulu, Selasa (11/06).

Dikatakan Sekda Provinsi Bengkulu Isnan Fajri, hadirnya PKK khususnya di Provinsi Bengkulu menjadi mitra strategis dalam mendukung pembangunan daerah dan mensejahterakan masyarakat melalui kegiatan pemberdayaannya.

“Ini benar-benar terbukti dari kegiatan-kegiatan yang dilakukan PKK itu sangat membantu program-program pemerintah untuk mensejahterakan, baik keluarga dan masyarakat secara luas,” ungkapnya.

Senada disampaikan Ketua Tim Penggerak PKK Provinsi Bengkulu Derta Rohidin. Menurutnya, dengan pendampingan, sinergi dan kolaborasi bersama Pemprov Bengkulu, PKK Bengkulu semakin tangguh melaksanakan 10 program pokok.

“Dalam peringatan HKG PKK ke-52 ini, semoga PKK di Bengkulu khususnya ke depan semakin bermanfaat dan memberikan kontribusi terbaik dalam mendukung program-program pemerintah daerah dalam mensejahterakan masyarakat Bengkulu,” jelas Derta Rohidin.

Selain melaksanakan 10 program pokoknya, PKK di Bengkulu secara berjenjang mulai dari tingkat provinsi, kabupaten/kota hingga ke tingkat desa/kelurahan terus memfokuskan diri dalam menekan angka stunting.

“Jadi hingga saat ini secara nasional fokus program PKK itu adalah menekan angka stunting. Tidak hanya memberikan bantuan kepada anak-anak rawan stunting, tapi juga menyiapkan kesehatan calon ibu sebagai awal pencegahan stunting,” pungkasnya.

Peringatan HKG PKK ke-52 tingkat Provinsi Bengkulu Tahun 2024 ditandai dengan pemotongan nasi punjung kuning sebagai ungkapan rasa syukur. Serta dilaksanakan penyerahan bantuan kader PKK dan penghargaan kepada kader PKK terbaik dan yang telah menorehkan prestasi di tingkat nasional. [Rian-Refky]

The post Sekda Isnan: PKK Mitra Strategis Pemprov Bengkulu dalam Mensejahterakan Masyarakat first appeared on PEMERINTAH PROVINSI BENGKULU.

Berita Terkait

Taman Remaja Bengkulu Disiapkan Jadi Destinasi Favorit Saat Libur Lebaran
UGM Kembali Berikan Klarifikasi Soal Tuduhan Ijazah dan Skripsi Palsu Jokowi
Mudik Gratis: Gubernur Helmi Hasan Sediakan 100 Tiket, Ini Syaratnya
Safari Ramadan di Benteng, Gubernur Helmi Pastikan Jalan Mulus Jadi Prioritas
Safari Ramadan di Kaur, Wagub Mian: Tahun ini, Rp 200 Miliar Disiapkan untuk Infrastruktur Jalan
Gubernur Helmi Hasan Teken Kerja Sama Optimalisasi Pajak Daerah
DWP Bengkulu Siap Berkolaborasi Dukung Program “Bantu Rakyat”
Gubernur Helmi Luncurkan Cek Kesehatan Gratis, Upaya untuk Masyarakat Lebih Sehat dan Terlindungi

Berita Terkait

Minggu, 23 Maret 2025 - 20:19 WIB

Taman Remaja Bengkulu Disiapkan Jadi Destinasi Favorit Saat Libur Lebaran

Jumat, 21 Maret 2025 - 23:33 WIB

UGM Kembali Berikan Klarifikasi Soal Tuduhan Ijazah dan Skripsi Palsu Jokowi

Kamis, 13 Maret 2025 - 08:47 WIB

Mudik Gratis: Gubernur Helmi Hasan Sediakan 100 Tiket, Ini Syaratnya

Rabu, 12 Maret 2025 - 20:29 WIB

Safari Ramadan di Benteng, Gubernur Helmi Pastikan Jalan Mulus Jadi Prioritas

Rabu, 12 Maret 2025 - 20:02 WIB

Safari Ramadan di Kaur, Wagub Mian: Tahun ini, Rp 200 Miliar Disiapkan untuk Infrastruktur Jalan

Rabu, 12 Maret 2025 - 09:15 WIB

Gubernur Helmi Hasan Teken Kerja Sama Optimalisasi Pajak Daerah

Rabu, 12 Maret 2025 - 09:00 WIB

DWP Bengkulu Siap Berkolaborasi Dukung Program “Bantu Rakyat”

Rabu, 12 Maret 2025 - 00:50 WIB

Gubernur Helmi Luncurkan Cek Kesehatan Gratis, Upaya untuk Masyarakat Lebih Sehat dan Terlindungi

Berita Terbaru